Widget HTML Atas

Berbagai Tipe Kepribadian Dilihat Berdasarkan Hero Mobile Legends. Kamu Hero yang mana?

Game mobile legend memang tidak ada habisnya untuk dibahas. Game bergenre moba ini menampilkan gameplay yang menyenangkan juga sekaligus terkadang bikin kesel.  Mobile legend juga menampilkan berbagai macam tipe hero yang menggambarkan kepribadian seseorang saat memilih hero tersebut  Setiap hero dalam game mobile legend mempunyai perannya masing-masing. Ada yang memiliki dua peran atau semi, ada juga yang memang hanya memiliki satu peran utama. Beberapa peran tersebut antara lain sebagai tank, fighter, assassin, marskman, mage, dan juga support.

Berikut ini berbagai tipe kepribadian dilihat berdasarkan hero mobile legends. Kamu mirip hero mana?

1. Tank

Orang yang seringkali menjadi Tank dalam mobile legends mempunyai kepribadian cenderung mau mengalah. hero tank kadang dihindari,  Oleh beberapa player dan juga dipilih belakangan saat draft pict. Jadi, saat seseorang mau memakai tank di awal, iya cenderung mau mengalah demi kepentingan bersama serta bersabar.

2. Marksman
Orang yang sering memakai Hero marksman cenderung memiliki kepribadian yang tegas mampu mengukur sesuatu dengan baik serta bertindak hati-hati. Hero ini memiliki peran sangat besar dalam tim sebagai pembunuh utama namun memiliki HP(darah) yang tipis oleh karena itu kemampuan menjaga jarak dan berhati-hati wajib di miliki user marskman.   

3. Fighter 

Fighter merupakan hero yang memiliki daya tahan cukup lama dan darahnya lumayan tebal orang yang sering kali menggunakan hero ini memiliki sifat pemberani, mau mengambil resiko, dan cenderung kurang sabar.  Seringkali para user fighter terlalu memaksakan diri dalam pertarungan tanpa memperhatikan level  ataupun HP (darah).

4. Assassin 

User assassin memiliki sifat memperhitungkan  waktu dengan tepat serta sabar dan oportunis. Dalam game sendiri assassin memang sangat lincah dan sakit jika semua itu sudah jadi. Namun untuk mengumpulkan nya harus bersabar  Dan harus menyerang dalam waktu yang tepat.

5. Mage
Para user mage memiliki kepribadian penghitungan waktu yang tepat, sabar dan tidak tergesa-gesa. Mage merupakan hero berdarah tipis yang memiliki demage skill besar.
dalam war pun harus sabar dan tidak maju sendiri. Menjadi user mage seringkali menjadi bulan-bulanan assassin khusus nya Hero Natalia, Fanny, dan Ling.

6. Support 
sama seperti mage, support memiliki darah yang tipis banget, namun damage yang diberikan tidak terlalu sakit. Fungsi dari Hero ini biasanya meregenerasi HP(darah) teman, membuat slow lawan, ataupun memberi efek stun ke lawan.
Sifat user Hero support biasanya tidak mau ambil resiko, mendahulukan orang lain daripada dirinya sendiri dan mengutamakan kepentingan timnya.

7. Player sengaja AFK dan feeder
Nah, kalau ini adalah tipe player yang paling dibenci di mobile legends. sengaja AFK atau feeding akan otomatis dibacotin sama teman satu tim.
Sifat player ini adalah baperan, mudah tersinggung apabila tidak mendapatkan Buff biasanya dan juga egois.
padahal cuman game tapi saat dibacotin tim langsung AFK dan malah merugikan tim sendiri.
Player semacam ini wajib di report agar kredit skornya berkurang dan tidak bisa main di rank lagi.

itulah berbagai tipe kepribadian, dilihat berdasarkan Hero ml yang sering dimainkan. apapun tipenya kamu jangan sampai menjadi tipe yang terakhir, karena hal itu akan merugikan tim dan akan akan lebih baik kamu menghapus game tersebut dari pada membebani tim.

Terimakasih sudah membaca Artikel ini, kalo kamu mau ngasih komentar silahkan. dan jika kamu suka dan mau berbagi sama teman kamu tinggal bagikan. Nantikan artikel lainnya hanya di digimentalup.

Post a Comment for "Berbagai Tipe Kepribadian Dilihat Berdasarkan Hero Mobile Legends. Kamu Hero yang mana?"

>